Apa Motivasi Terbesarmu?

at August 02, 2018


Kita tentu memiliki motivasi dalam mengejar tujuan hidup. Hal-hal mendasar yang membuat hidup lebih berharga seperti orang-orang terkasih, hasrat terdalam, penghargaan dan kepuasan diri sendiri adalah sebagian contoh dari motivasi yang mampu membuat kita bertahan dalam kondisi sulit. Melawan semua rasa takut, cemas, bosan dan letih yang melanda.

Selain hal-hal di atas, ada pula motivasi lain yang menjadi roda penggerak kita untuk melangkah menggapai mimpi. Cemoohan, cibiran, hinaan, ataupun prasangka buruk dari lingkungan sekitar, sering kali menjadi cambuk yang mendorong kita untuk berkarya nyata dan memberikan bukti kepada mereka.

Sukses adalah pembalasan dendam yang paling manis. 


Saya termasuk orang yang setuju pada ungkapan di atas. Saat banyak orang menyangsikan kemampuan kita, ketika lingkungan merendahkan dan mereka-rekakan yang buruk pada kita, adalah hal-hal yang bisa membuat kita terpuruk. Jika ditanggapi dengan hal-negatif, yang ada adalah peperangan yang semakin sengit. Akibatnya waktu kita banyak tersita dengan perkara yang nggak berguna. Karena itu, untuk membuktikan bahwa kita mampu ya nggak ada cara lain selain menjadi sukses. Dengan begitu akan membukakan mata mereka yang berprasangka buruk terhadap kita.

Kesuksesan nggak pernah ditentukan oleh lingkungan kita. Sukses selalu tentang kita dan Tuhan. Seberapa keras kita berusaha, seberapa khusyuk kita berdoa, sejatinya adalah kunci keberhasilan yang sesungguhnya.

Karena itu, jangan pernah menyerah pada mimpimu. Pegang erat-erat harapan dan cita-citamu itu dan mintalah Surga memberkatimu. Niscaya semua akan indah pada waktunya.

Akan selalu ada saat di mana kita merasa down. Ketika itu terjadi, berhentilah sejenak dan lihatlah kembali dream boardmu. Apa mimpi kita? Apa motivasi terbesar kita? Siapakah orang-orang yang ingin kamu banggakan lewat karya dan prestasi kita? Apakah kita rela semua mimpi indah itu hancur hanya karena prasangka buruk orang lain yang bahkan nggak punya hak atas hidup kita?

Tidak!!
Itulah jawaban saya. Dan saya memilih untuk terus melangkah. Saya akan belajar terbang dan mengepakkan sayap lebih tinggi menggapai mimpi. Bagaimana dengan Anda, Readers?

#ODOA
#IndscriptCreative
#IndscriptWriting
#EmakSuperBoard



0 comments:

Post a Comment

Pentingnya Memetakan Kendala dan Rencana Cadangan dalam Mewujudkan Mimpi

Hello, Readers! Dalam blog ini, saya sudah berulang kali menuliskan tentang betapa pentingnya memiliki mimpi besar, menulisk...

 

All About Writing & Business Copyright © 2011 Design by Ipietoon Blogger Template | Make Money from Zazzle|web hosting