Hello, Readers!
Dalam blog ini, saya sudah berulang kali menuliskan tentang
betapa pentingnya memiliki mimpi besar, menuliskannya, dan mewujudkannya
menjadi nyata. Jadi, mimpi nggak sekadar hadir dan tinggal dalam angan-angan,
tapi mewujud dalam realita.
Teman-teman tentu juga sudah memahami papan tritunggal yang luar biasa, yaitu Dream Board, Daily
Activities, dan Metrik Pencapaian yang telah saya tuliskan secara rinci fungsi
dan penggunaannya.
Nah, kali ini saya ingin mengemukakan gagasan tentang 1
board lagi yang saya pandang cukup penting keberadaannya, dan akan
menyempurnakan papan tritunggal tersebut. Saya menamainya “Obstacles and
Advance-Plan Board”. Boleh lah ya kita pakai istilah bule gini, biar makin
semangat nih ngomongnya.😁😁
Penasaran dong, apa dan bagaimana board keempat ini
bersinergi dengan ketiga papan terdahulu? Yuk simak penjelasan berikut ini.
Well, seperti kita tahu, mewujudkan mimpi dan cita-cita itu tentu
nggak mudah. Selalu ada tantangan dan hambatan yang kita temui dalam
perjalanan. Dan, sudah menjadi tugas kita untuk menaklukkannya.
Obstacles and Advance-Plan Board berisi 3 kolom utama, yakni:
1. Kolom hambatan/kendala.
Kolom
ini bisa kita isi sejak dini (kendala yang bisa diprediksi), lalu sisanya diisi
saat ada hambatan yang benar-benar kita temui di real life.
2. Kolom langkah antisipasi atau
penanggulangan.
Bagian
ini isilah dengan langkah solusi yang sekiranya diperlukan.
3. Kolom advance/back up plan.
Untuk bagian
yang ini, bisa juga berisi PLAN B seandainya rencana awal ternyata nggak bisa
dieksekusi. Istilahnya seperti ban serep yang harus selalu kita bawa saat
berkendara.
Dengan adanya super board yang terakhir ini, kita bisa
mempersiapkan diri untuk menghadapi situasi yang nggak diinginkan sejak dini. Harapannya,
kita bisa tetap fokus dan memperjuangkan mimpi serta target yang sudah
disetting sejak awal.
So, NEVER GIVE UP and KEEP FIGHTING FOR YOUR DREAMS!
#ODOA
#IndscriptCreative
#IndscriptWriting
#EmakSuperBoard